Siswa Ikuti Kelas Menulis Cerpen Digital di Perpustakaan

oleh

Pekanbaru – Menulis merupakan salah satu dari empat keterampilan berbahasa yang harus dikuasai seseorang. Keterampilan menulis tentunya akan optimal bila dilakukan secara berkesinambungan dengan adanya latihan.

Untuk itu, Perpustakaan Tenas Effendy Kota Pekanbaru pada Minggu (13/5/2023) kembali melaksanakan kegiatan Kelas dengan tema Menulis Cerpen Digital bersama siswi dari asrama putri MAN 2 Kota Pekanbaru dalam rangka transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial (TPBIS).

“Kelas ini berkelanjutan dengan kelas sebelumnya, yakni Kelas Mengetik Cepat. Yang mana, tujuannya sama yakni untuk membantu siswa dalam mengembangkan kreativitas dan literasi mereka,” ungkap Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pekanbaru, Hj. Erna Juita, SH,. M.Si.

Selain itu, kelas menulis cerpen digital ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi siswa yang ingin menyalurkan bakat menulis. Bekerjasama dengan Pamula Trisna Suri dari Komunitas Teratak Literasi untuk memberikan informasi terkait penulisan cerpen tersebut.

“Tidak hanya sekedar menulis. Dari kegiatan ini akan meningkatkan rasa percaya diri pada anak, dan juga mereka bisa menuangkan perasaan dan imajinasinya melalui tulisan. Pemerintah berusaha menyediakan dan memfasilitasi kebutuhan masyarakat melalui layanan perpustakaan,” jelasnya.

Tentang Penulis: DISPUSIP Kota Pekanbaru

Gambar Gravatar
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

No More Posts Available.

No more pages to load.