Asisten I Kunjungi Perpustakaan Tenas Effendy Kota Pekanbaru

oleh

Asisten I Kunjungi Perpustakaan Tenas Effendy Kota Pekanbaru

Kadispusip Kota Pekanbaru, Ir Hj Nelfiyonna, Msi didampingi Kabid Kearsipan, Nurfasari, S.Pd menunjukan proses pengarsipan berkas kepada Asisten I

Pekanbaru – Asisten Administrasi Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota Pekanbaru, Drs. H. Azwan, M.Si mendatangi perpustakaan Tenas Effendy, Jumat (07/08/2020). Disela kunjungannya, ia melihat langsung kondisi perpustakaan yang berada di Jalan Dr Sutomo No 1, Suka Mulia, Kecamatan Sail tersebut.

Asisten I melihat lokasi depot arsip

Dalam kesempatan itu, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kota Pekanbaru, Ir Hj Nelfiyonna, M.Si didampingi Kepala Bidang Kearsipan, Nurfasari, S.Pd memperkenalkan sistem hingga inovasi yang ada. Sebut saja mengenai aplikasi sistem informasi kearsipan dinamis (SIKD), proses pengarsipan surat menyurat organisasi perangkat daerah (OPD), penyelamatan arsip OPD, proses penyimpanan arsip aktif (central file) sampai arsip inaktif dan masih banyak lagi lainnya.

“Dispusip tidak hanya perpustakaan saja. Tempat membaca dan meminjam buku, tetapi disini juga lokasi penyimpanan arsip. Termasuk arsip OPD Kota Pekanbaru,” Kata Nelfiyonna.



Asisten Administrasi Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota Pekanbaru, Drs. H. Azwan, M.Si foto bersama pegawai Dispusip Pekanbaru, Jumat ( 7 Agustus 2020)

Perlu diketahui, Dispusip merupakan salah satu OPD yang berada dibawah koordinasi asisten satu Asisten Administrasi Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota Pekanbaru, lanjut Nelfiyonna, kunjungan kali ini sebagai bentuk dorongan dan dukungan untuk kemajuan perpustakaan sendiri.

“Setelah melihat-lihat apa saja yang dilakukan Dispusip, khususnya dalam hal pengarsipan berkas. Pak Azwan juga mengingatkan kepada OPD lainnya untuk menyelamatkan arsip-arsip dengan cara bekerjasama dengan Dispusip untuk proses penyimpanannya,” tutupnya.

#dispusippku #arsip #infopku #pekanbaru #infopkucom #instagrampku #sejarah #budaya #photography #videography #culture #pekanbaru #riau #pku #pkulover #photooftheday #picture #heritage #history #like #me #galeri #gallery #foto #budayaindonesia #warisan #warisanbudaya #bandarayamelayu #adaapadipekanbaru #yokkepekanbaru
Gallery Arsip DISPUSIP Pekanbaru

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota PekanbaruJl. Dr. Sutomo No. 1 Pekanbaru.Telpon : (0761) 859318WA : 0813-7809-1515Email : bpadkotapekanbaru@gmail.comWebsite : https://www.dispusip.pekanbaru.go.idTwitter : https://www.twitter.com/DispusipPKUFacebook : https://www.facebook.com/dispusip.PkuInstagram : https://www.instagram.com/dispusippku/-SALAM SMART-

Tentang Penulis: DISPUSIP Kota Pekanbaru

Gambar Gravatar
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DISPUSIP) Kota Pekanbaru hadir sebagai salah satu wujud keseriusan Pemerintah Kota Pekanbaru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. DISPUSIP Kota Pekanbaru mengemban tugas untuk memberikan pelayanan yang terbaik di bidang perpustakaan dan Kearsipan.

No More Posts Available.

No more pages to load.